Genteng berbahan utama dari karbon/baja besi yang dilapisi dengan paduan aluminium dan seng dikenal dengan nama galvalume steel. Genteng metal ini berupa lembaran mirip seng dan ditanam pada balok gording rangka atau memakai skrup.Genteng metal galvalume steel sering digunakan pada bangunan perkotaan sebagai pilihan material untuk berbagai desain atap rumah, dengan mengikuti jaman modern saat ini dan terutama di luar negeri. Material gavalume steel sendiri cenderung lentur dan ringan karena terbuat dari baja yang ringan.Tipe genteng metal ini menjadi populer karena daya tahannya yang kuat dan sangat tahan korosi. Selain itu, genteng ini memiliki tampilan metalik dan banyak varian warna. dan lekuknya ber model “V” Keunggulan lainnya adalah harganya yang relatif lebih murah per lembarnya ketimbang jenis genteng metal lainnya.
Bahan | Per Lembar | Panjang Efektif | Lebar Efektif | Tebal | Jarak Reng | Jarak Kaso |
Al & Zn Coated | 2 x 4 ( 8 Daun ) | 750 mm | 800 mm | 0.25 TCT | 38 cm | 50 cm |
Pilihan Warna
MERAH MERAPI | MERAH CARITA | BIRU BROMO | HIJAU | COKLAT |